SENYAWA HIDROKARBON

    Pernahkan kalian memperhatikan gas LPG (Liquified Petroleum Gas) yang sering digunakan untuk memasak oleh orang tua kita. Sebetulnya apa komposisi/kandungan dari LPG tersebut ? Lantas kenapa gas tersebut dapat menjadi bahan bakar yang banyak digunakan oleh masyarakat, padahal sebelumnya masyarakat menggunakan minyak tanah ? 
      LPG tersusun atas propana (C3H8) dan butana (C4H10) dengan komposisi 99 % dan sisanya merupakan gas pentana (C5H12) yang dicairkan. Propana, butana, dan pentana merupakan contoh dari senyawa hidrokarbon dalam kehidupan sehari - hari. InsyaAllah pada kesempatan kali ini, kita akan mempelajari mengenai senyawa hidrokarbon tersebut. 

1. Pengertian Senyawa Hidrokarbon 
    Senyawa hidrokarbon merupakan senyawa yang tersusun atas atom hidrogen (H) dan atom karbon (C). Senyawa hidrokarbon banyak ditemukan dalam kehidupan sehari - hari seperti LPG, PVC (polivinil klorida) sebagai bahan pipa air dan minyak tanah atau bensin. 

Keunikan atom karbon (C) :
  • Atom karbon memiliki empat (4) elektron valensi, sehingga mampu untuk berikatan dengan  atom atom yang lainnya. Biasanya atom karbon dikiaskan memiliki tangan empat. Contohnya adalah metana (CH4). Pada gas metana atom karbon mengikat empat atom H yang berbeda. 
  • Atom karbon dapat mengikat atom karbon lain sehingga dapat menjadi struktur yang sangat panjang. Sifat ini dinamakan dengan istilah katenasi.
  • Atom karbon dapat membentuk hidrokarbon berikatan tunggal (alkana), hidrokarbon berikatan rangkap 2 (alkena), dan hidrokarbon berikatan rangkap 3 (alkuna). 
Metana - Wikiwand
Gambar 1 Struktur Metana
(Sumber : https://www.wikiwand.com/id/Metana)

Jenis atom karbon (C)  
  • Atom C primer : merupakan atom C yang berikatan dengan 1 atom C lain (memiliki 3 atom H)
  • Atom C sekunder : atom C yang berikatan dengan 2 atom C lain (memiliki 2 atom H)
  • Atom C tersier : atom C yang berikatan dengan 3 atom C lain (memiliki 1 atom H)
  • Atom C kuarterner : atom  C yang berikatan dengan 4 atom  C lain (tidak memiliki atom H)
Contoh :

Gambar 2. Atom C primer, sekunder, tersier dan kuarterner
Pada contoh soal senyawa hidrokarbon tersebut terdapat :
a. Atom C primer : 6 (lingkaran merah)
b. Atom C sekunder : 2 (lingkaran biru)
c. Atom C tersier : 2 (lingkaran hijau)
d. Atom C Kuarterner : 1 (lingkaran hitam)

2. Penggolongan Senyawa Hidrokarbon

Berdasarkan jenis ikatan antar karbon, senyawa hidrokarbon dapat dikelompokan menjadi hidrokarbon tunggal (alkana), hidrokarbon rangkap 2 (alkena) dan hidrokarbon rangkap 3 (alkena). 
  • Alkana : merupakan senyawa hidrokarbon yang memiliki ikatan tunggal antara satu atom C dengan atom C lain. Senyawa hidrokarbon ini disebut juga sebagai senyawa hidrokarbon jenuh karena sukar/sulit untuk bereaksi. 
  • Alkena : merupakan senyawa hidrokarbon yang memiliki ikatan rangkap 2 antar satu atom C dengan atom C lain. Senyawa ini disebut juga dengan senyawa hidrokarbon tak jenuh karena cukup mudah untuk bereaksi
  • Alkuna : merupakan senyawa hidrokarbon yang memiliki ikatan rangkap 3 antar satu atom C dengan atom C lain. Senyawa ini disebut juga dengan senyawa hidrokarbon tak jenuh karena paling mudah untuk bereaksi
Gambar 3. Contoh alkana, alkena dan alkuna

Berdasarkan bentuk rantai karbon dan jenis ikatannya senyawa hidrokarbon dibedakan menjadi :
A. Hidrokarbon Alifatik : merupakan senyawa hidrokarbon rantai terbuka. 

hidrokarbon Arsip - Laman 4 dari 4 - MateriKimia
Gambar 4. Struktur hidrokarbon rantai terbuka (alifatik)
(Sumber : https://materikimia.com/wp-content/uploads/2016/12/Rantai-Karbon-Bercabang.png)


B. Hidrokarbon siklik : merupakan senyawa hidrokarbon dengan rantai tertutup.

Apakah yang dimaksud hidrokarbon siklik?. Berikan contoh ...
Gambar 5. Struktur hidrokarbon siklik

C. Hidrokarbon Aromatik : merupakan senyawa hidrokarbon rantai tertutup (siklik) tetapi memiliki ikatan rangkap dua dan tunggal secara selang - seling (konjugasi). 

Just Another Chemistry Blog: Hidrokarbon
Gambar 6. Struktur hidrokarbon aromatik 
(Sumber : http://jachemistry.blogspot.com/2013/05/hidrokarbon.html)




Komentar

  1. Muhammad Keyaan Daanish XI-A hadir

    BalasHapus
  2. Muhamad Aditia Xl-B
    Hadiirr

    BalasHapus
  3. Muhammad Dhivanata XI A hadir

    BalasHapus
  4. Iffat Muhammad Nabil XI B hadir

    BalasHapus
  5. Akbar rizky mahendra Xl-A hadirr

    BalasHapus
  6. Bintang fausta listianto XIA

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sang "Mak Comblang"

Menggunakan Internet untuk Literatur Ilmiah